Lewat Safari Dakwah, Pemkab Ajak Masyarat Air Ruai Makmurkan Masjid

Pemali, bangka.go.id - Kegiatan safari yang merupakan agenda rutin tahunan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka, hari ini, Kamis (03/10/19) diselenggarakan di Masjid Al Muhajirin Desa Air Ruai, Kecamatan Pemali. Mewakili Bupati Bangka, Kepala Bagian (Kabag) Adm. Kesra dan Kemasyarakatan, Rahmani, mengajak masyarakat khususnya Desa Air Riau untuk memakmurkan Masjid.

"Kegiatan Safari Dakwah Pemkab Bangka ini salin sabagai ajang silaturahmi kita juga langkah kita untuk memakmurkan Masjid," imbuhnya.

Diungkapkan Rahmani, memakmurkan Masjid salah satunya dengan menggalakkan serangkaian kegiatan yang terpusat di Masjid. Seperti, pengajian dan sejumlah kegiatan belajar mengajar yang memuat edukasi religi bagi masyarakat.

"Pembelajaran kita disini tentunya sebagai langkah mempersiapkan diri menuju akhirat nanti," kata Rahmami.

Selain itu dikatakan Rahmani, jalinan silaturahmi dapat terbentuk dari rutinitas pertemuan antar jema'ah secara intens.

"Mari kita tingkatkan terus tali persilaturahmian kita dengan mendatangi majelis," tukasnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan ceramah agama yang disampaikan Kepala Badan Amil Zakat (Baznaz) Kabupaten Bangka, Nasir Hasan, serta pemberian santunan berupa sembako dari Pemkab Bangka kepada kaum dhuafa Desa Air Ruai.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Pemali, Kapolsek Pemali, Ketua Baznaz Kabupaten Bangka beserta para tamu undangan lainnya.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
Dede Sukmana
Fotografer: 
Dede Sukmana
Editor: 
Derika|M.Khadafi