Maria Goretti Cup, Ajang Kompetisi Pebasket Talenta Muda

Sungailiat, bangka.go.id - Turnamen bola basket Maria Goreti Cup baru pertama kali dilaksanakan. Turnamen tersebut mempertandingkan bola basket dengan kategori Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Dipilihnya kategori pelajar junior bertujuan untuk mencari bakat para pemain bola bola basket sejak dini.

Turnamen yang dilaksanakan di lapangan bola basket SMP Maria Goreti dibuka langsung oleh Bupati Bangka yang diwakili oleh Asisten bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Teddy Sudarsono, Jum'at (1/11/2019). Menurutnya kegiatan turnamen bola basket dapat secara rutin dilaksanakan kedepannya.

"Harapan kami kedepannya turnamen seperti ini lebih rutin dilaksanakan. Bahkan jika memungkinkan kedepannya juga melibatkan peserta dari SMA hingga umum," ujar Teddy.

Turnamen kali ini melibatkan 15 tim pembasket putra putri. Sebanyak 7 tim berasal dari tingkatan SD dan 8 tim dari tingkatan SMP. Tim yang mengikuti turnamen juga berasal dari sekolah di sekitaran Sungailiat hingga Pangkal Pinang.

Kepala Sekolah SMP Maria Goreti, Kristiawan mengungkapkan ajang pertandingan ini merupakan wadah bagi anak-anak yang belum bisa berprestasi di bidang akademik. Karna menurutnya setiap anak tentu memiliki bakat atau keahlian di bidang masing-masing.

"Kita tidak bisa memakasakan seorang anak untuk dapat berprestasi dibidang akademik semata, karena bisa jadi bakatnya ada dibidang olahraga dan apabila dibina dengan baik maka dapat juga berprestasi. Sehingga kami mencoba menggagas kegiatan ini untuk memberikan tempat bagi anak-anak berpotensi di bidang non-akademik," ungkap Kristiawan.

Dalam kegiatan pembukaan juga dimeriahkan dengan pertunjukan seni dari siswa siswi Maria Goreri hingga pertunjukan lighting show yang memukau. Bahkan sejumlah siswi Maria Goreti juga manampilkan tarian Senam Bedincak yang telah dikreasikan dengan cantik.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
A Mangatas
Fotografer: 
A Mangatas
Editor: 
Derika/M Khadafi