Sungailiat – Economic Festival (EcoFest) 2025 resmi di buka oleh Plt. Staf Ahli Bupati Bangka Bidang Perekonomian Yudha, Senin (24/02/2025) yang berlokasi di jalan diponegoro depan Kantor Dinas Pekerjaan Umum.
Event Economic Festival 2025 merupakan audisi ajang pencarian bakat Indonesia Top Model Provinsi Bangka Belitung.
Plt. Staf Ahli Bupati Bangka Bidang Perekonomian Yudha dalam sambutannya menuturkan, kegiatan yang di inisiasi oleh yayasan pembina model indonesia sebagai mencari bakat baru yang berpotensi menjadi model profesional.
“diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini anak anak usia dini dan para remaja akan mengerti tentang dunia modeling yang melibatkan individu untuk mempromosikan pakaian, aksesoris, dan produk kecantikan lainnya melalui penampilan fisik dan ekspresi”, tutur yudha.
Selain menampilkan lomba modeling event ini juga mengadakan berbagai acara diantaranya kesenian musik tradisional, lomba mewarnai, lomba menghias kue, fashion show, hiburan musik, dan juga ada bazar umkm.
Sementara itu Ketua Umum yayasan pembina model indonesia (YAPMI) Iwan Setiawam Masse, saat sambutannya pada kegiatan ini menjelaskan, kegiatan ini untuk mencari talent talent model junior mom and kids dari usia 3 sampai 14 tahun dan untuk indonesia top model peragawan dan peragawati usia 15 sampai 27 tahun.
“untuk adik adik yang terpilih ketingkat nasional nanti akan berlaga dengan ke 38 provinsi lainnya di jakarta pada bulan juli 2025. Kita akan membawa baju adat 38 provinsi yang sudah di modifikasi yang akan di bawa ketingkat nasional”, kata iwan.
Iwan juga menambahkan, kami tetap membawa budaya bangka ini dengan songket dan batiknya, bagi model Mom and Kids harus ada talentnya juga seperti bisa nyanyi, nari dan lainnya, jadi harus go talent.
Event Economic Festival 2025 ini di selenggarakan selama 4 hari di mulai dari 24 hingga 27 februari.
Acara pembukaan ini di hadiri oleh Kadin Bangka, Kepala Dinas Pariwisata Kab. Bangka dan warga sekitar.