Cegah Luapan Saluran Air, DINPUPRP Bangka Siapkan Sarana Penahan Air

Sungailiat – Pemkab Bangka melalui Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Perhubungan (DINPUPRP) Kabupaten Bangka akan menyiapkan sarana penahan air dari atas yakni kawasan Bukit Betung. Upaya tersebut untuk mencegah terjadinya luapan pada saluran air di Daerah lingkungan Pemkab Bangka.

Hal tersebut seperti disampiakan oleh Kepala Bidang (Kabid) Pegairan, Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Perhubungan (DINPUPRP) Kabupaten Bangka, Aristian, ST.,M.Eng.,Senin (10/12/18) saat ditemui diruangannya.

“Kita ada program terkait hal ini bagaimana menyiapkan sarana untuk menahan air dari atas sehingga aliran air tidak mengalir secara langsung namun dapat di filter, jadi air mengalir kebawah tidak langsung dengan volume yang besar,”ungkap Aristian.

Selain itu, Aristian menambahkan bahwa kedepan pihaknya akan melakukan pengahalian pada hilir saluran air yakni di kawasan Jelitik yang telah terjadi sedimentasi sehingga dapat menampung air lebih maksimal.

“Kita juga akan melakukan penggalian pada hilirnya di kawasan Jelitik sehingga daya tampung air akan lebih maksimal sehingga tidak terjadi lagi luapan dari saluran air,”ungkapnya.

Saat ditanya penyebab terjadinya genangan air di Kantor Bupati Bangka pada Sabtu (08/12/18) lalu, Aristian menuturkan bahwa telah terjadinya sedimentasi pada daerah hilir yaitu di Daerah Jelitik dan air yang masuk dari kawasan Bukit Betung mengalir deras sehingga mengakibatkan air keluar dari saluran.

Untuk itu dirinya berharap kedepan agar luapan air dapat dicegah dengan dilakukannya penggalian pada daerah hilir dan memasang sarana penahan air pada hulu saluran air.

“Tentu harapan kita melalui penggalian pada daerah hilir dan memasang sarana penahan air pada hulu saluran air dapat mencegah luapan air dikemudian hari. (Pemkab Bangka)

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
Dede Sukmana
Fotografer: 
Dede Sukmana
Editor: 
Khadafi
Tags: 
Berita Daerah